Senin, 21 April 2025
INFO TERKINI

Delegasi MUI Pandeglang Sampaikan Aspirasi Ulama di DPR RI

Pandeglang (infokom) – Sebanyak 55 ulama delegasi Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pandeglang menyambangi DPR RI untuk menyampaikan aspirasi ulama ‘Kota Santri’, Rabu (29/12/2021). Rombongan diterima oleh para staf khusus Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI dan menemui salah satu wakil rakyat asal dapil Pandeglang-Lebak H. R. A. Dimyati Natakusumah yang juga Wakil Ketua BURT DPR RI saat ini.

Setelah berfoto bersama dengan protokol Kesehatan yang ketat di gedung rakyat berlambang Garuda, delegasi kemudian bergerak menuju di bioskop mini DPR RI dan selama 30 menit menonton sajian film sejarah gedung DPR dan awalnya terbentuk DPR RI. Lepas itu, langsung ada pemberian simbolis kenang-kenangan dari pihak BURT DPR RI yang diterima oleh Ketum MUI Pandeglang KH. Zamzami Yusuf yang didampingi Sekretaris Umum MUI Dindin Herdiansyah di depan ruang museum gedung DPR RI.

Pada pukul 12.45 WIB, H. Dimyati membuka acara silaturahmi dan dialog dengan para ulama dengan santai dan akrab namun khidmat. “Selamat datang di gedung rakyat, di ruang inilah kita selalu membahas kepentingan kerumahtanggaan DPR RI guna mengatur kebutuhan berbagai pihak,” jelas H. Dimyati yang juga Bupati Pandeglang 2 periode.

Kepada para ulama H. Dimyati menguraikan suasana keseharian BURT. “Di meja depan ini para pimpinan BURT, di belakang kami adalah para sekretaris dan staf, sebelah kanan saya para anggota dewan, sebelah kiri para tenaga ahli, serta di tengah-tengah diduduki oleh para menteri. Sangat luar biasa para ulama Pandeglang bisa tiba di sini dan disiarkan langsung oleh TV Parlemen,” ujarnya.

Delegasi ulama dan H. Dimyati berdiskusi bagaimana menyikapi berbagai urusan di bawah naungan MUI sebagai wadah kelembagaan berbasis agama. Mulai dari urusan fatwa ulama, pendidikan dan kaderisasi ulama, urusan aset keummatan yang wajib diselamatkan, juga bidang ekonomi umat yang perlu serius digalakkan sesuai potensi ‘Kota Sejuta Santri Seribu Ulama’.

Sambil ditutup dengan menikmati sajian makan siang, obrolan ringan terus mengalir seru dan tetap khidmat seraya H. Dimyati mencatat berbagai masukan dan pertanyaan dari para ulama selama dialog berlangsung. Usai rangkaian acara kunjungan berakhir, rombongan kemudian kembali menaiki bis untuk kembali ke Pandeglang.

Berita Lainnya

Cegah LGBT, MUI Pandeglang Adakan Penyuluhan

Pandeglang, Infokom. Sebagai ikhtiar mencegah bahaya Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender (LGBT), MUI Kabupaten Pandeglang …